Jumat, 25 November 2016

TNI Bersama Warga Melaksanakan Jumat Bersih

Kegiatan Jumat Bersih yang merupakan program pemerintah masih terus dilaksanakan oleh satuan Teritorial seperti Satuan Koramil 06/Welahan. Dalam pelaksanaannya, Koramil mengajak seluruh komponen masyarakat untuk turut terlibat dalam pemeliharaan kebersihan lingkungan.

Dengan dimotori oleh Danramil 06/Welahan Kapten Inf Alex Efendi, mengajak semua unsur untuk mau peduli dengan kebersihan lingkungan. Mengingat musim penghujan yang akhir-akhir ini semakin tinggi sudah pasti akan berpengaruh terhadap tumbuhnya tanaman liar yang apabila dibiarkan bisa menjadi masalah bagi warga baik dari segi kesehatan maupun kebersihan dan keindahan lingkungan.

Dengan menggunakan peralatan sederhana seperti sabit dan parang serta cangkul, lebih dari 60 orang yang tergabung dari warga, perangkat desa dan anggota Koramil melaksanakan pembersihan di Desa Teluk Wetan Rt.24 Rw.03 Kecamatan Welahan pada jumat (25/11) pagi tadi.

Menurut Alex, Kegitan seperti ini (Jumat bersih-red) sering dilakukan setiap minggunya. "hal ini untuk menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan dimana kita berada, karena apabila lingkungan menjadi indah dan bersih, warganya juga akan merasa nyaman dan aman,"jelasnya.

Lebih lanjut Danramil 06/Welahan menyampaikan bahwa seringnya anggota Koramil dalam memotori kegiatan pembersihan di Desa binaanya bertujuan untuk mengajak masyarakat supaya mau peduli terhadap lingkungan dimana mereka berada. Karena bagaimanapun, untuk mendapatkan masyarakat yang sehat, perlu ada kepedulian yang tinggi.(Ptr)

Peningkatan Kesetaraan KB Pria

Danramil 11/Tahunan sekaligus merangkap sebagai Pasiter Kodim 0719/Jepara Kapten Inf Ramelan pada Kamis (24/11) menghadiri acara kunjungan kerja peningkatan kesetaraan Keluarga Berencana (KB) Pria dari KKB Surakarta yang diselenggarakan di Pendopo kabupaten Jepara pada Kamis (24/11). 

Pada kesempatan tersebut, Danramil 11/Tahunan Kapten Inf Ramelan yang pada tahun ini menerima penghargaan sebagai motivator KB Pria Metoda Operasi Pria (MOP) atau Vasektomi terbaik tingkat nasional turut ambil bagian dalam memberikan penjelasan tentang apa itu KB pria.

Menurut Kapten Inf Ramelan dalam penyampaiannya pada kegiatan tersebut, komunikasi yang baik serta bisa meyakinkan para calon peserta KB Pria adalah salah satu kunci keberhasilan dalam mengajak kepedulian kaum pria terhadap pentingnya KB.

"Komunikasi yang baik serta penyampaian yang benar tentang manfaat KB pria sangat besar pengaruhnya dalam mengajak kepedulian kaum pria akan pentingnya KB. Bahkan, untuk meyakinkan para calon KB Pria, Saya sendiri sudah terlebih dahulu melaksankan MOP atau Vasektomi," Jelasnya

Seperti yang kita ketahui, perkembangan penduduk dunia saat ini sudah melebihi batas kelayakan dalam menempati bumi ini, perlu adanya kepedulian semua pihak dalam menjaga alam ini sangat diperlukan dan salah satunya adalah dengan mengikuti program Keluarga Berencana (KB).(Ptr)   

Kamis, 24 November 2016

6.315 Kg Raskin untuk 412 Warga Tidak Mampu

Foto Mashuri Mashuri.
Kesiapan pasukan teritorial didalam membantu akan kebutuhan warga masyarakat sangatlah penting keberadaannya.  Kesiapannya yang sewaktu-waktu dibutuhkan selalu ada merupakan poin tersendiri yang diberikan masyarakat terhadap keterlibatan pasukan teritorial dalam hal ini Babinsa yang selalu aktif di setiap kegiatan desa.

Seperti yang sedang dilaksanakan oleh salah satu anggota Kodim 0719/Jepara yang bertugas selaku Babinsa Desa Teluk Wetan Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara ini, Serda Sukiman yang secara rutin selalu mengadakan komsos bersama warga maupun perangkat Desa dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan di desa tersebut.

Selain Memanfaatkan waktu untuk bisa melaksanakan komsos, Serda Sukiman juga mengawasi setiap kegiatan di desa binaannya agar kegiatan bisa berjalan dengan aman. contohnya dalam pembagian beras miskin (Raskin) kepada 412 warga tidak mampu yang dilaksanakan pada hari Selasa (22/11) kemaren.

Menurutnya, pembagian beras miskin ini perlu diawasi sehingga pemberiannya betul-betul tepat sasaran."Dalam setiap pembagian, yang mengambil Raskin harus yang terdaftar dalam daftar penerima Raskin, diluar itu tidak akan diberikan."Jelasnya.

Lebih lanjut Serda Sukiman menyampaikan bahwa dalam pembagian beras miskin (Raskin) ini diberikan kepada 412 warga tidak mampu dengan jumlah beras yang akan dibagikan sebanyak 6.315 kg dan semoga saja dengan keberadaan Raskin ini bisa mengurangi sebagian beban rumah tangga.(Ptr)

Rabu, 23 November 2016

Prajurit Kodim 0719/Jepara Melaksanakan Semapta Periodik

Prajurit Kodim 0719/Jepara melaksanakan Tes Samapta Periodik Semester II tahun 2016. Samapta yang dilaksanakan oleh prajurit tersebut meliputi test kesegaran “A” yaitu lari jarak 3200 m dan test kesegaran “B” yaitu Pull Up, Sit Up, Push Up serta Shuttle Run yang bertempat di Alun-alun Kota Kabupaten Jepara. Sedangkan untuk pelaksanaan Renang dasar dengan jarak 50 m dilaksanakan di kolam renang Stadion Gelora Bumi Kartini (GBK) Jepara. Dalam pelaksanaan Tes Samapta ini diawasi langsung oleh Tim Jasmani Militer Korem 073/Mkt.

Saat meninjau kegiatan Samapta yang sedang berlangsung, Kasdim 0719/Jepara Mayor Inf Kadarusman mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk membina dan meningkatkan kemampuan prajurit, khususnya Kodim 0719/Jepara guna menunjang pelaksanaan tugas pokok. 

"Diharapkan melalui tes Samapta Periodik ini dapat mengukur dan mengetahui kemampuan jasmani prajurit setiap 6 bulan sekali, apakah meningkat atau sebaliknya menurun. Apabila jasmani prajurit meningkat harus dipertahankan, akan tetapi apabila jasmani prajurit menurun perlu diadakan pembinaan fisik secara ekstra di satuan,"Jelasnya.

Dalam Kesempatan tersebut Mayor Inf Kadarusman menyempatkan untuk mengibarkan bendera Start dalam pelaksanaan lari gelombang pertama. Harapannya seluruh prajurit bisa melaksanakan kegiatan ini dengan sungguh-sungguh dan secara maksimal agar hasil nilainya dapat tercapai sesuai yang diharapkan, tetapi jangan lupa untuk selalu memperhatikan faktor keamanan.

Dalam pelaksanaan Garjas periodik diikuti oleh 168 personel Kodim 0719/Jepara baik tamtama maupun bintara serta Pegawai Negeri Sipil. Alokasi waktu yang diberikan dua hari yaitu tanggal 22 s/d 23 Nopember 2016. dalam pelaksanaannya kegiatan semapta berjalan dengan aman dan tertib.(Ptr)