Senin, 31 Oktober 2016

Siswa Berprestasi Menerima Beasiswa

 
Keberhasilan seorang anak, adalah kebanggan orang tua. Setidaknya hal ini yang dirasakan oleh 12 anggota Kodim 0719/Jepara dalam pelaksanaan upacara pengibaran bendera Senin (31/10) pada hari terakhir di bulan Oktober ini.

Dalam pelaksanaan Upacara tersebut, sebanyak 12 anak dari anggota Kodim 0719/Jepara menerima beasiswa dari Korem 073/Makutarama karena telah menjadi yang terbaik dalam kegiatan Akademik maupun Non Akademik. 

Komandan Kodim 0719/Jepara Letkol Inf Ahmad Basuki, dengan didampingi Kasdim dan para perwira staf, menyerahkan secara langsung beasiswa kepada murid-murid berprestasi mulai tingkat SD, SMP, dan SMA usai pelaksanaan upacara pengibaran bendera.
 
besaran beasiswa yang diterima berkisar antara lima ratus ribu sampai dengan satu juta dengan perincian untuk akademik siswa berprestasi tingkat SD mendapatkan Rp. 500.000,- per orang (enam orang), tingkat SMP Rp. 750.000,- per orang (dua orang) dan tingkat SMA Rp. 1.000.000,-(satu orang). Seluruh siswa yang mendapatkan besiswa dalam bidang akademik merupakan siswa yang memperoleh peringkat 1 di kelasnya. 

Selain Prestasi dalam bidang Akademik, terdapat juga tiga orang anak yang mendapatkan beasiswa dalam bidang non akademik yaitu Rosalia Permata A. (11) Siswa kelas V SDN 1 Panggang yang memperoleh juara 1 Taekwondo Popda Kab Jepara TA.2016, Juara 1 Taekwondo Karisidenan Pati (Popda) TA. 2016 dan Juara 1 Taekwondo Tingkat Nasional kejuaraan Mok's TA.2016 dan menerima beasiswa sebesar Rp.1.000.000,-
 
Sementara Oktavian Fikri S (10) adalah juara 1 kata perorangan klas khusus usia dini  putra dalam Kejurda pelajar Lemkari TA.2016 dan Moh. Aldi Nalla S (11) adalah siswa yang mempunyai bakat di bidang olahraga Renang. terbukti dengan menyabet juara 1 dalam renang gaya dada dan punggung tingkat Kabupaten. Kedua anak tersebut Masing-masing mendapatkan Rp. 500.000,-. (Ptr)