Senin, 14 Maret 2016

Anggota Kodim Jepara Menerima Penyuluhan P4GN

E:\FOTO GIAT 2016\MARET FOTO\penyuluhuan p4gn 14-03-16\DSC00084.JPG
Maraknya penggunaan narkoba akhir-akhir ini memaksa aparat keamanan bekerja lebih giat lagi guna menghambat lajunya peredaran narkoba. Tidak tanggung-tanggung, peredaran narkoba sudah menyentuh sampai ke level anak usia dini.

Mulai dari lingkungan masyarakat sampai lembaga pendidikan, bahkan instansi-instansi swasta maupun pemerintah tidak lepas dari barang terlarang ini. Ketergantungan terhadap penggunaan narkoba yang menyebabkan sulitnya pemberantasan barang terlarang tersebut.

Sebegai bentuk kepedulian, pada hari Senin (14/3), Kodim 0719/Jepara mengundang Kabid Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Propinsi Jawa tengah Susanto, S.H,M.M untuk memberikan penyuluhan tentang Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) yang bertempat di Aula Makodim 0719/Jepara.

Sebelum menerima penyuluhan, Kasdim 0719/Jepara Mayor Inf Sentot Endarusmanto, S.Sos yang hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan kepada anggota Kodim yang diikuti oleh Seluruh anggota TNI maupun PNS Kodim 0719/Jepara supaya menyimak dan berusaha untuk memahami apa yang disampaikan.

“Manfaatkan acara ini untuk mengerti dan memahami tentang bahaya narkoba, jangan sampai ada anggota yang menggunakan apalagi memperjual belikan narkoba karena hukumannya sudah jelas dan tidak ada kompromi dalam hal tersebut,” ujar Kasdim 0719/Jepara.

Pelaksanaan P4GN ini dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB dan selesai pada pukul 09.20 WIB. Pada akhir penyuluhan dilaksanakan pemeriksaan air seni bagi anggota Kodim yang dipilih secara acak mewakili setiap koramil yang ada di Jepara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar