Senin, 16 Mei 2016

Sosialisasi Bahaya Raka/Raki melalui Komsos oleh Babinsa

 
Pada hari Jum'at tanggal 13 Mei 2016 Serda Heru Lukman Babinsa Desa Pancur melaksanakan pemantauan wilayah dengan kegiatan Komsos bersama para pemuda Dukuh Sukorejo Desa Pancur Kecamatan Mayong tentang bahaya Radikal Kanan dan Radikal Kiri (Raka/Raki).

Dalam pelaksanaan Komsos tersebut, para pemuda Desa pancur sangat antusias dalam mendengarkan tentang bahaya nyata yang mengancam negara kita ini khususnya tentang ancaman mengubah idiologi pancasila dengan idiologi keagamaan (Raka) dan ancaman Komunis (Raki).

Pada saat yang sama, para pemuda menyampaikan bahwa sangat mendukung kegiatan yang dilakukan oleh para babinsa. mereka berjanji akan segera menyampaikan informasi kepada aparat keamanan dalam hal ini anggota Koramil maupun Polsek apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan dan mengarah kepada Raka/Raki. Mereka juga menyampaikan bahwa sampai dengan saat ini keadaan Desa tempat mereka tinggal masih aman dari hal tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar