Jumat, 24 Juni 2016

Pasar Murah Jelang Lebaran

Bupati Jepara Ahmad Marzuqi pada Jumat (24/6) pukul 09.35 Wib, secara resmi membuka kegiatan pasar murah dalam menyongsong hari raya Idul Fitri yang tinggal sebentar lagi. Pasar murah yang diselenggarakan di Los Kuliner Shoping Center Jepara (SCJ) tersebut, seperti biasa mendapat perhatian yang besar dari masyarakat.

Dalam sambutannya, Bupati Jepara mengharapkan pelaksanaan pasar murah menjelang lebaran bisa meringankan warga masyarakat "Subsidi yang diberikan pada pasar murah ini berkisar antara 4-5 Ribu Rupiah untuk setiap barangnya, semoga saja bisa meringankan warga," ujarnya.

Dalam kegiatan pasar murah ini diikuti oleh 20 Stand, yang terdiri dari 11 Stand Sembako, 7 Stand Subsidi Mandiri dan dan 2 stand non subsidi. setiap stand yang ada di kelola oleh organisasi pemerintah dan organisasi masyarakat seperti Wisma Migas Jepara, PC Muslimat NU, Persit Cabang XL Kodim 0719/Jepara, Bhayangkari dan lain sebagainya.

Dalam pelaksanaan pasar murah, Kabupaten Jepara mendapatkan bantuan sebesar 30 Juta Rupiah dari PT Taspen (Persero) KCU Semarang yang diserahkan secara simbolish oleh Bambang Broto Laras Selaku Kacab Taspen KCU Semarang kepada Bupati Jepara. selain itu masih ada penyerahan santunan sebesar 10 juta rupiah kepada anak yatim piatu oleh PT Taspen kepada Pemkab Jepara.

Hadir dalam pembukaan pasar murah, Kapolres Jepara, Kasdim 0719/Jepara, Kepala  Cabang PT Taspen Semarang, Asisten dan SKPD Kabupaten Jepara serta tamu undangan dan masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar