Selasa, 19 September 2017

TMMD Reg- 100 Kodim 0715 Kendal KETIKA TNI MENGABDI UNTUK RAKYAT




Kendal, Kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-100 yang dilaksanakan Oleh Komando Distrik Militer (Kodim) 0715/Kendal yang akan di gelar pada tanggal 27 September 2017 tuai dukungan masyarakat. Itu lantaran publik menilai kehadiran TNI di tengah masyarakat banyak memberi manfaat.

Data yang berhasil dihimpun tim di lapangan Pendim 0715 Kendal menyebutkan, selain memberikan penyuluhan - penyuluhan sebagai sasaran Non fisik TNI juga melakukan pembuatan MCK (Mandi Cuci Kakus) atau jambanisasi pada sejumlah warga tidak mampu yang ada di Desa Jungsemi Kecamatan Kangkung oleh aparat berseragam loreng hijau tersebut.

Tak hanya itu, Satgas TMMD ke -100 Kodim 0715/Kendal ini nantinya juga akan mengerjakan pembuatan Pos Kamling yang ada di Desa Jungsemi Kecamatan Kangkung.

“Kita harapkan dalam kegiatan ini TNI bisa lebih dekat dan ada di masyarakat. Selain itu juga dapat meringankan beban bagi warga masyarakat kurang mampu,” kata Dandim 0715/Kendal Letkol Czi Hendro Edi Busono pada awak media di lokasi yang akan di laksanakan TMMD Reg -100 Kodim 0715/Kendal Desa Jungsemi Kecamatan Kangkung Kabupaten Kendal .                       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar