Kamis, 11 Februari 2016

Kunjungan Kerja Pangdam IV/Diponegoro Di Kodim 0719/Jepara


Panglima Kodam  IV/Diponegoro Mayor Jenderal TNI Jaswandi didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD IV/Diponegoro Munik Murliyani melaksanakan kunjungan kerja ke Kodim 0719/Jepara pada hari Rabu (10/2)

Dalam kunjungan kerja ini Pangdam  IV/Dip yang juga di dampingi oleh para asisten Kodam IV/Diponegoro disambut oleh Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Adek Chandra Kurniawan, S.IP beserta Anggota Forkopinda Kabupaten Jepara, para Perwira Staf dan para Danramil

Pada kesempatan tersebut, dalam pengarahan yang disampaikan oleh pangdam IV/Diponegoro kepada seluruh personel Kodim 0719/Jepara dalam kunjungannya menekankan supaya selaku anggota TNI dan PNS jangan ada kesombongan didalam diri , “Jangan merasa hebat dan sombong, karena kita bisa melakukan sesuatu hal itu karena ada keterlibatan orang lain didalamnya” Ujarnya.

Beliau juga menghimbau kepada seluruh anggota TNI dan PNS supaya bisa menjaga dan membimbing keluarganya masing-masing, karena keluarga adalah aset yang dimiliki saat ini. Lebih lanjut, Pangdam juga menekankan  Jangan sampai ada keluarga TNI maupun PNS yang terlibat Radikal, Terorism maupun Nakoba.

Setelah memberikan arahan kepada personel Kodim 0719/Jepara, Pangadam beserta para asisten melaksanakan Sholat Ashar di Masjid Nurul Qodim kemudian menuju Museum RA.Kartini untuk menyaksikan sejarah maupun hasil kerja yang ditinggalkan dari salah satu pahlawan wanita Tanah Air tersebut.

Sebelum menuju tempat bermalam, Pangdam dan rombongan menyempatkan diri untuk menyaksikan langsung pentas seni Gamelan dari Persit dan PNS Kodim 0719/Jepara. Rangkaian Kegiatan kunjungan kerja baru berakhir pada hari Kamis (11/2) Pukul  09.00 WIB. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar